WhatsApp Image 2022-12-30 at 9.32.35 AM

Pada Kamis, 10 November 2022 lalu, seluruh siswa-siswi kelas X SMA IT Harapan Bunda Semarang melaksanakan pentas tari tradisional sebagai peringatan Hari Pahlawan sekaligus sebagai output mapel seni budaya dengan dipimpin oleh guru mapel seni budaya dan dimeriahkan oleh seluruh dewan guru serta seluruh siswa-siswi SMA IT Harapan Bunda. Tari yang ditampilkan bermacam-macam meliputi Tari Sajojo, Tari Saman, Tari Tor-tor, dll. Acara tersebut dilaksanakan di Aula sekolah dengan sistem pementasan bergilir antara Ikhwan dan akhwat (begitu juga dengan penonton) yang artinya, pada saat penampilan tari Ikhwan, maka yang diizinkan menonton hanya Ikhwan (begitu pula sebaliknya).

Sehingga ke-ITan tetap diunggulkan meski dalam pementasan tari. Tidak hanya itu, pakaian yang dikenakan juga pakaian yang syar’i (dengan ditambah atribut pelengkap/identitas tarian). Pementasan tari tradisional semacam ini dilakukan karena mampu meningkatkan pengetahuan siswa tentang macam-macam tari, makna dan simbol tari yang dipilih, meningkatkan pula kemampuan siswa mengolah tubuhnya, serta mampu menanamkan sikap mencintai dan bertekad mewariskan budaya lokal untuk generasi mendatang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *